Band Asuhan Kevin Aprilio, Volts, Hibur Redaksi Okezone

Diposting oleh Unknown on Sabtu, 27 Oktober 2012

Markup Validation Service

Band beraliran rock alternatif, Volts, yang berada di bawah naungan Aprilio Kingdom, hadir dengan kemasan unik. Pasalnya, sang front woman adalah bule Australia yang sudah tak asing di masyarakat Tanah Air. Yaitu Lani Leyli, sebelumnya pernah menjadi host acara Belajar Indonesia di salah satu televisi swasta.

Lani juga seorang seniman multibakat. Dia adalah model, fire dancer, dan seniman tato. Selain Lani, band Volts diperkuat oleh Vitto (bas), dan Ones (gitar). Mereka membentuk band ini pada 3 Maret 2012.

Mereka bertiga menyempatkan berkunjung ke redaksi Okezone, kemarin, untuk promo single “Fatamorgana” yang diluncurkan sejak Juli lalu. Vitto dan Lani yang sudah fasih berbahasa Indonesia khas anak-anak gaul  bercerita, sudah memiliki fan base 9.000 anggota yang tersebar di 22 kota di Indonesia. Cukup bagus untuk ukuran band yang baru merilis satu single dan belum membuat video klip.

“Soalnya produser kita kan Kevin (Aprilio), backing-nya kuat, hahaha. Kalau enggak ada Kevin, kita tabrak (dengan musik aliran rock) gini susah. Karena ada dia jadi jauh lebih gampang,” kata Lani.

Dia bercerita, saat mempromosikan bandnya agar mau diproduseri pentolan band Vierra itu. “Sudah berteman bertahun-tahun. Kita enggak sengaja sih ketemu, tapi gila sekarang dia sibuk banget dengan Vierra, Princess, dan Aprilio Kingdom, hahaha. Dia bilang, ‘Ya sudah aku lagi cari artis baru nih, kamu mau enggak gabung?’,” ungkapnya.

“Ya sudah, aku ada projek nih band rock, kita kasih empat lagu. Dia bilang, ‘Wah, asyik banget namanya Volts’. Dan dia memercayakan kita untuk membuat semua lagunya. Jadi terserah kita,” paparnya.

Band yang mengandalkan aksi panggung menawan ini memang beruntung memiliki Lani, selain tampilannya yang bule cantik, dia memiliki aura vokal yang khas dan tinggi. Ditambah lagu Volts yang memamerkan sound keras namun dibalut lirik dan suara Lani yang manis bisa dengan mudah menarik penggemar dari kalangan remaja.



Share Please :

Posted by : Keiruchan Agatha ~ / Portal Media Informasi Pilihan

Markup Validation Service
Anda telah membaca artikel Band Asuhan Kevin Aprilio, Volts, Hibur Redaksi Okezone Ditulis oleh Keiruchan Agatha pada Sabtu, 27 Oktober 2012. Kritik dan saran dapat disampaikan via kotak komentar. Anda diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link yang ada di bawah sebagai sumbernya. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih. Salam blogger and Happy blogging.

Baca Yang Ini Juga Boz :

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda dengan tidak meninggalkan link. Jika ada kesalahan dalam artikel ini dan jika ada saran dan kritik silahkan tulis komentar anda dibawah dengan baik dan sopan... ;)
Dan jika kedapatan link yang mati dalam penempatan software atau game harap beritahukan agar segera diperbaiki...

 
Markup Validation Service Markup Validation Service Markup Validation Service Markup Validation Service Markup Validation Service