Cara Menampilkan File Yang Disembunyikan Virus

Diposting oleh Unknown on Sabtu, 21 April 2012

Cara Menampilkan File yang di Sembunyikan Virus. Terus terang waktu membuat artikel ini saya ngak tau nih, bermanfaat atau ngak artikel ini, kalo bermanfaat ya Alhamdulillah. Ini sebetulnya sekedar pengalaman waktu komputer di Sekolahan kena virus, semua file-file type-nya berubah deh jadi application dan tidak bisa di buka serta ukurannya sama pula, kalo ngak salah ukurannya jadi 700-an Kb, he..he.., macem-macem aja. Saya lupa lagi tuh nama virus-nya, barangkali sahabat sahabat ada yang tau.

Oh iya, sebetulnya jika kita menggunakan anti virus yang bagus, yang bisa langsung sekalian ngembaliin file-file yang dihidden menjadi seperti semula, tentu ini lebih baik, kita ngak perlu susah-susah kayak gini. Nah, ini khusus bagi yang mengalami seperti saya, yang setelah dibersihkan menggunakan antivirus, tetapi file-filenya masih belum tampak seperti semula/ masih tersembunyi (dihidden) oleh virus. Cara untuk menampilkan kembali file-file yang disembunyikan/ dihidden oleh virus, adalah sebagai berikut :

- Sebelumnya pastikan bahwa komputer kita sudah bersih dari virus, kalo belum bersihkan dahulu dengan anti virus;
- Setelah bersih, kita buka Windows Explorer;
- Klik Tools -> Folder Options... -> pilih Tab View;
- Pada bagian Hidden files and folders -> klik pilihan Show Hidden files and folders
- Pastikan Hide extensions for known file types dan Hide protected operating system files (Recommended) tidak dicentang untuk melihat file mana yang di hidden dan dikunci oleh virus;
- Setelah kita tahu file mana yang di hidden dan dikunci, dengan cara mengklik kanan file tersebut, kemudian pilih properties;

Langkah berikutnya untuk mengembalikan sistem file yang sudah dikunci dan di hidden tersebut dengan mengikuti langkah berikut :
- Start -> Pilih Run -> ketik cmd kemudian pilih Ok;
akan muncul misalnya : C:\Documents and Settings\Keiruchan>
- Pilih drive tempat data yang tadi di hidden misalnya drive D, kita ketik D : -> kemudian klik enter;
Contoh : C:\Documents and Settings\Keiruchan>D: (lalu Enter)

Sebagai contoh, misalnya file yang di hidden adalah folder Dataku atau file Game.xls, maka perintahnya sebagai berikut :
- D:\>attrib Dataku –s –h (lalu enter)
- D:\>attrib Game.xls -s -h (lalu enter)
Sekarang file yang tadi di hidden sudah tidak disembunyikan dan dikunci lagi sehingga kita dapat membuka file tersebut seperti biasanya.
- Selesai.

Semoga bermanfaat.
sekian dulu artikel saya kali ini, semoga artikel Cara Menampilkan File yang di Sembunyikan Virus bisa bermanfaat 
Share Please :

Posted by : Keiruchan Agatha ~ / Portal Media Informasi Pilihan

Markup Validation Service
Anda telah membaca artikel Cara Menampilkan File Yang Disembunyikan Virus Ditulis oleh Keiruchan Agatha pada Sabtu, 21 April 2012. Kritik dan saran dapat disampaikan via kotak komentar. Anda diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link yang ada di bawah sebagai sumbernya. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih. Salam blogger and Happy blogging.

Baca Yang Ini Juga Boz :

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda dengan tidak meninggalkan link. Jika ada kesalahan dalam artikel ini dan jika ada saran dan kritik silahkan tulis komentar anda dibawah dengan baik dan sopan... ;)
Dan jika kedapatan link yang mati dalam penempatan software atau game harap beritahukan agar segera diperbaiki...

 
Markup Validation Service Markup Validation Service Markup Validation Service Markup Validation Service Markup Validation Service